megaswaranews.com, SUKABUMI- Sebuah truk bernomor polisi B 9760 ZJ yang bermuatan keramik diduga mengalami rem blong, hingga terperosok ke dalam drainase dan tabrak pagar rumah di Kampung Pamuruyan, Desa Pamuruyan, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Kamis (15/5/2025).
Fitra Adriansyah (Sopir) saat dikonfirmasi mengatakan, truk tersebut melaju dari Jakarta menuju Jalur Lingkar selatan Sukabumj. Tiba dilokasi kejadian mengalami rem blong dan oleng hingga membantingkan setir ke sebelah kanan jalan.
“Dari Jakarta Cikarang mau ke Jalur Sukabumi, bawa keramik. Saat itu kondisi jalan sedang rami, dan tiba-tiba jalan menurun rem nya blong saya banting setir ke kiri,”kata Fitra Adriansyah (Sopir) kepada wartawan.
Sambung Fitria, kondisi jalan sebelumnya sudah ramai banyak lalu-lalang masyarakat yang melintas,”Dari pada saya lurus, takut ada korban mending saya banting ke kiri lubang drainase dan tabrak pagar rumah,”pungkasnya.
Kecelakaan tersebut sudah ditangani unit laka lantas Polres Sukabumi dan anggota telah melakukan pemasangan garis polisi di sekitar kecelakaan.
(15man/irf)