Bupati Serang Ratu Rachmatu Zakiyah
megaswaranews.com, Serang – Pemerintah Kabupaten Serang berencana merelokasi warga yang tinggal di zona merah,paparan radioaktif Cesium 137 di kawasan Industri Cikande Modern, Kabupaten Serang. Langkah ini diambil untuk menyelamatkan warga,dari potensi bahaya radiasi yang dapat mengancam kesehatan.
Bupati Serang Ratu Rachmatu Zakiyah mengatakan, pemerintah daerah bersama pemerintah pusat telah melakukan sosialisasi dan edukasi,kepada masyarakat terkait bahaya paparan radioaktif. Warga juga diminta tetap tenang dan tidak mendekati area yang telah diberi garis pembatas oleh tim dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK).
“Kami sudah menyiapkan langkah relokasi untuk warga yang tinggal di zona merah. Untuk sementara waktu, mereka akan ditempatkan di gedung milik pemerintah yang dinyatakan aman dari radiasi,” ujar Bupati Rachmatu Zakiyah saat ditemui usai rapat koordinasi, Senin (20/10).
Ia menambahkan, pemerintah daerah bekerja sama dengan Polda Banten dan Pemprov Banten dalam penyediaan lokasi sementara bagi warga terdampak.
“Polda Banten dan Pemprov Banten sudah menyiapkan beberapa lokasi aman. Sementara dari Pemkab Serang, kami menyediakan Gedung PGRI sebagai tempat tinggal sementara sampai kondisi di permukiman warga benar-benar aman,” jelasnya.
Selain relokasi, pemerintah juga akan terus memantau kondisi lingkungan di sekitar titik paparan radioaktif. Proses pembersihan dan pemulihan area terkontaminasi dilakukan bersama Badan Tenaga Nuklir Nasional (BATAN) dan Badan Pengawas Tenaga Nuklir (BAPETEN).
Bupati Rachmatu Zakiyah juga mengimbau masyarakat agar tidak panik dan tidak menyebarkan informasi yang belum jelas sumbernya.
“Kami minta masyarakat tetap tenang dan tidak mendekati lokasi yang sudah diberi garis pembatas. Semua langkah penanganan sedang dilakukan oleh pihak berwenang,” tegasnya.
Relokasi ini menjadi bagian dari upaya terpadu antara pemerintah pusat dan daerah untuk memastikan keselamatan warga dari ancaman radiasi Cesium 137 di wilayah Cikande. (melan)
megaswaranews.com, Kota Bogor-Kebakaran hebat melanda tiga kios di Jalan Raya Mandala, tepatnya di Simpang SMA…
megaswaranews.com, Cileungsi - Jajaran Polsek Cileungsi berhasil menangkap empat pelajar yang menjadi pelaku utama tawuran…
megaswaranews.com, Kota Bogor - Air bersih adalah kebutuhan dasar yang tidak bisa dipisahkan dari kehidupan…
megaswaranews.com, Cibungbulang - Puluhan warga Desa Sukamaju, Kecamatan Cibungbulang, Kabupaten Bogor, menggerebek sebuah rumah kos…
megaswaranews.com, Jakarta - Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin menerima kunjungan pimpinan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di…
megaswaranews.com, Bogor - Seorang bocah berusia lima tahun inisial MDA ditemukan meninggal dunia di aliran…